HEBAT Komitmen Hadirkan Perubahan Positif

Hebat mendapat dukungan dari warga Hungan dan siap memenangkan 01 (Foto : Tim)


Puruk Cahu - Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil bupati Murung Raya nomor urut 01 Heriyus dan Rahmanto melaksanakan kampanye dialogis di RT 5 (Hungan) Kelurahan Beriwit. 

Acara ini juga menjadi wadah bagi warga untuk berdialog langsung dengan pasangan calon Bupati dan Wabup serta menyampaikan harapan dan masukan, Senin 21 Oktober 2024 malam.

Dalam kegiatan ini, HEBAT melalui calon bupati Heriyus memaparkan visi, misi, dan program kerja yang mendapat tanggapan positif dari masyarakat setempat.

Heriyus dan Rahmanto, yang mengusung slogan HEBAT, menekankan komitmen mereka untuk menghadirkan perubahan positif melalui peningkatan kesejahteraan, pendidikan, serta pembangunan infrastruktur. Pasangan ini juga menegaskan pentingnya kolaborasi dengan masyarakat agar program yang dijalankan dapat tepat sasar

Masyarakat yang hadir merespon positif paparan tersebut, menyatakan bahwa program-program yang ditawarkan relevan dengan kebutuhan warga. Tokoh masyarakat yang turut hadir menyampaikan apresiasi atas langkah dialogis ini, yang dianggap memperlihatkan kepedulian pasangan HEBAT terhadap aspirasi warga.

“Kami menyambut baik program kerja yang disampaikan karena sejalan dengan harapan masyarakat Hungan Beriwit. Jika dijalankan dengan baik, program ini bisa membawa perubahan nyata,” timpal Asrusin.

Kampaye sendiri berlangsung tertib dan kondusif, diakhiri dengan foto dan doa bersama agar proses pemilihan mendatang berjalan lancar dan menghasilkan pemimpin yang amanah. dan Jujur. (Ti

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال